Menu Atas

Bulan Literasi Kripto 2024 Resmi Dibuka, Ajak Masyarakat Lebih Memahami Dunia Kripto

Admin
| Mei 05, 2024 WIB Last Updated 2024-05-05T04:43:53Z

GELORAKAN.COM, -- Asosiasi Blockchain dan Pedagang Aset Kripto Indonesia (Aspakrindo – ABI) menggelar Bulan Literasi Kripto 2024 (BLK) yang diadakan sepanjang bulan Mei 2024. Kegiatan ini dibuka secara resmi di Thamrin Nine Ballroom, Jakarta, pada 2 Mei 2024.

Pembukaan Acara Bulan Literasi Kripto 2024 (BLK) yang diadakan sepanjang bulan Mei 2024 ( foto :coinvestasi)

BLK menggelar serangkaian acara yang berlangsung sepanjang bulan dan diadakan setiap tahun. Acara ini bertujuan untuk membangun pemahaman yang kuat terhadap industri kripto serta memastikan bagaimana cara berinvestasi yang aman untuk inklusi finansial, sambil mendorong pemberdayaan teknologi di Indonesia.

Seperti dikutip dari coinvestasi, kegiata ini manggangkat tema “Menjelajahi Dunia Kripto: Membangun Masa Depan Keuangan Digital”, Bulan Literasi Kripto kali ini mengajak masyarakat untuk lebih memahami tentang dunia kripto dan ikut serta dalam membangun masa depan keuangan digital yang inklusif.

“Bulan Literasi Kripto adalah momentum penting dalam pengembangan inovasi teknologi blockchain beserta ekosistemnya. Tingginya perhatian terhadap aset kripto di Indonesia dapat mendorong munculnya lebih banyak inovasi demi masa depan finansial yang inklusif dan berdaya,” ungkap Ketua Umum Asosiasi, Robby.

Dalam acara pembukaan ini hadir pula Hasan Fawzi (Kepala Eksekutif Pengawas Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital dan Aset Kripto OJK), dan Kasan (PLT Ketua Bappebti).

Baca Juga : Pi Network Meningkatkan Verifikasi Pengguna Dengan Pemeriksaan Keaktifan Baru Untuk Migrasi Mainnet

Hasan Fawzi mengapresiasi diadakannya Bulan Literasi Kripto, ia mengatakan, “Pemahaman yang baik akan aset kripto menjadi kunci agar masyarakat memanfaatkan aset kripto dengan bijak, acara ini sangat relevan dan bermanfaat. Semakin tinggi tingkat literasi maka diharapkan akan semakin besar.”

Ia menambahkan, “Rangkaian acara BLK ini menjadi sesuatu yang sangat relevan, semakin tinggi tingkat literasi, maka diharapkan masyarakat semakin mengenal risiko yang timbul dalam pemanfaatan aset kripto ini. Edukasi juga akan menjadi agenda OJK tahun ini, bahkan sebelum peralihan pengawasan.” 

Sementara itu, Kasan mengatakan agar tidak khawatir mengenai perpindahan kewenangan dari Bappebti ke OJK pada 10 Januari 2025 nanti. Sebab, Bappebti akan terus berkolaborasi dengan OJK untuk memastikan jalannya industri kripto Indonesia sesuai dengan UUP2SK. 

Baca Juga : Platform Digital 'The Deeds Salam Media' Aplikasi Penghasil Uang Daftarnya Gratis Tanpa Modal

“Kolaborasi ini tetap akan berlanjut, karena kita ingin pastikan bahwa seluruh hal yang berkaitan dengan pengalihan, kewenangan pengaturan, pengembangan, pengawasan, termasuk tindakan dari industri kripto sesuai amanat UU P2SK, kami akan sama-sama mengawal,” katanya. 

Dalam sambutannya, Kasan juga menginformasikan bahwa nilai transaksi kripto sepanjang kuartal satu 2024 mencapai Rp158, triliun. Jumlah ini melonjak empat kali liat dibandingkan kripto pada kuartal  satu 2023.

Lebih lanjut ia juga menekankan bahwa perdagangan aset kripto telah memberikan kontribusi signifikan pada penerimaan negara di sektor perpajakan. Per kuartal satu 2024 ini dilaporkan DJP, pajak kripto telah mengumpulkan Rp112,93 miliar. 

Baca Juga : Blok BRICS Berencana Mengganti Dolar AS dengan Cryptocurrency untuk Perdagangan

Rangkaian Acara BLK 2024

Sementara itu, usai acara pembukaan, acara BLK akan dilanjutkan dengan  roadshow ke lima kota besar di Indonesia yakni Bandung, Yogyakarta, Malang, Surabaya, dan Medan, yang berlangsung pada 6 – 29 Mei 2024.

Roadshow ini akan melibatkan panelis terkemuka dari pemerintah dan para pemain industri blockchain dan aset kripto di Indonesia. Aspakrindo – ABI juga akan berkolaborasi dengan berbagai komunitas dan universitas terkemuka untuk memperluas cakupan audiens dalam roadshow ini.

Baca Juga : Teknologi Blockchain dan Smart Contract, Masa Depan yang Menjanjikan...

Penutupan acara BLK akan dilaksanakan pada 30 Mei 2024 di Menara Imperium, Jakarta. Acara ini akan diselenggarakan secara gratis dan terbuka untuk umum, di mana para peserta juga akan berkesempatan untuk bertemu dengan para pelaku industri dan influencer kripto.

Acara tersebut didukung oleh berbagai perusahaan kripto terkemuka di Indonesia dan dunia, seperti DCT Token, INDODAX, Tokocrypto, Liminal, Tether, serta organisasi seperti CFX, AFTECH, dan KADIN.

Dalam kegiatan Bulan Literasi Kripto ini, CoinDesk Indonesia dan Coinvestasi berperan sebagai official media partner yang berperan secara signifikan dalam mendukung dam BLK.***

Sumber : coinvestasi

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Bulan Literasi Kripto 2024 Resmi Dibuka, Ajak Masyarakat Lebih Memahami Dunia Kripto
DomaiNesia

Trending Now