CIMAHI, NYARINK.COM -- Melalui pengeras suara tim gabungan TNI,Polri, Satpol PP, dan Satgas Covid-19 tingkat Kecamatan Cimahi Utara, berkeliling menggunakan mobil ingatkan masyarakat beberapa hal.
Seperti untuk tidak keluar rumah apabila tidak ada keperluan mendesak, memakai masker, menjaga jarak, dan tidak berkerumun. Selain itu, orang tua juga diimbau agar mengawasi putra-putrinya saat melakukan belajar daring.
Sementara untuk para pengusaha kecil, rumah makan serta pertokoan agar pelayanannya hanya sampai pukul 19.00 Wib. Namun khusus pemesanan take away, diperbolehkan hingga pukul 21.00 Wib.
Hal tersebut disampaikan Danramil 0911/Cimahi Utara Kapten inf Sumadi, usai melaksanakan apel pengecekan dan pengarahan yang dipimpin Ketua Satgas Covid-19 Kecamatan Cimahi Utara, Endang, S.IP S.T. Rabu (20/01/21).
" Kesiapan kami juga kebetulan di tinjau Plt Wali Kota Cimahi, Letkol Inf (purn) Ngatiyana. Beliau datang sekira pukul 17.30 Wib," ungkap Sumadi.
Kedatangan Plt Wali Kota Cimahi, Katanya, untuk memberikan dorongan kepada tim agar selalu semangat. Beliau juga berpesan agar selalu menjaga kesehatan dan berharap agar selalu diberi kelancaran.
"Beliau tadi datang untuk memberikan support, agar petugas yang dilapangan tetap antusias melakukan tugasnya. Beliau juga tadi berdoa semoga Kota Cimahi segera terbebas dari virus ini." Ucapnya.
Sumber : Pendim 0609
Editor : Tim Ink21